Mengimplementasikan in-app ads bisa jadi menghabiskan waktu dan rumit, namun dengan AdMob Anda bisa mulai mengintegrasikan iklan berinsentif dengan cepat dan mudah. Selain membuat iklan berinsentif jadi mudah disiapkan dan tersedia untuk semua, kami juga menggabungkan fitur unik lain ke AdMob. Berikut 3 alasan mengapa Anda sebaiknya menggunakan mediasi dan permintaan video AdMob berinsentif.

Pengalaman Pengguna
Format iklan video berinsentif dari Google menekankan pada tercapainya pengalaman pengguna yang menarik. Iklan berinsentif yang menawarkan pilihan menonton video dengan imbalan di dalam aplikasi merupakan angin segar dalam dunia game. Agar berhasil, pengalaman ini lebih perlu melengkapi daripada mengganggu alur pengguna. Dengan permintaan input kepada pengguna yang intuitif dan opsi keluar yang jelas, format iklan berinsentif yang kami miliki memberi kendali kepada pengguna atas pengalamannya di dalam aplikasi.

Optimalisasi hasil
Untuk memastikan pengalaman pengguna yang optimal dan menghindari iklan yang tak dilihat akibat pengulangan, Anda perlu memastikan bahwa iklan yang akan ditayangkan kepada pengguna cukup beragam. Mediasi berinsentif memungkinkan Anda mengelola banyak sumber permintaan pihak ketiga melalui satu platform, di samping permintaan Google. Ini akan membantu memastikan bahwa selalu ada iklan yang tersedia untuk ditayangkan dan iklan yang ditayangkan juga merupakan iklan yang paling bernilai. Dengan memilih untuk bekerja dengan banyak sumber permintaan dan mengelolanya secara optimal, penayang bisa meningkatkan pendapatan lewat kompetisi di antara berbagai sumber.

Lebih dari itu, solusi mediasi berinsentif kami menawarkan kendali maksimum kepada penayang atas pengalaman iklan berinsentif pengguna. Melakukan eksperimen dan mengoptimalkan penyiapan berinsentif dengan konfigurasi level unit iklan menjadi mudah dilakukan karena penayang dapat mencoba berbagai setelan berinsentif yang disesuaikan di tempat-tempat berbeda di dalam aplikasi mereka. Adanya setelan di sisi server berarti tidak perlu lagi menerbitkan ulang aplikasi setelah perubahan dilakukan, sehingga Anda dapat mudah bereksperimen.

Firebase Analytics
Menggunakan Firebase Analytics untuk menganalisis efektivitas dan dampak periklanan berinsentif merupakan ciri khas dari AdMob. Langkah pertama adalah memeriksa tab Firebase Audiences untuk membuat segmentasi pengguna dengan cara yang penting untuk bisnis Anda. Selanjutnya baru bisa menganalisis dampaknya terhadap pengalaman dari berbagai segmen pengguna tersebut.  Eksperimen dan memahami apa yang diminati pengguna bernilai tinggi merupakan kunci bagi keberhasilan insentif.

open



Sampai jumpa, pastikan untuk tetap terhubung ke berbagai hal tentang AdMob dengan mengikuti laman TwitterLinkedIn, dan laman Google+.