Ditulis oleh Chris Hohorst, Head of Mobile Sites Transformation

Perangkat mobile sekarang menguasai lebih dari setengah traffic web1, yang membuat kinerja pada layar kecil menjadi sangat penting.

Meski dengan adanya peningkatan ini, penelitian terbaru oleh Google menemukan bahwa rata-rata waktu yang dibutuhkan untuk memuat landing page pada perangkat mobile adalah 22 detik. Mengingat 53% pengunjung situs mobile akan meninggalkan situs jika pemuatan situs lebih dari tiga detik, jelaslah kenapa conversion rates selalu lebih rendah pada perangkat mobile daripada desktop.

Pengunjung situs web saat ini mengharapkan pengalaman seluler yang bebas masalah seperti halnya desktop, dan mayoritas bisnis online tidak berhasil menyediakannya.

Dengan asumsi ini, kami perkenalkan sertifikasi Mobile Sites Google. Dengan lulus dari ujian Mobile Sites menandakan Anda telah memperlihatkan kemampuan untuk membangun dan mengoptimalkan situs berkualitas tinggi, sehingga Anda dapat mempromosikan diri sebagai developer situs mobile yang telah diakreditasi oleh Google.

Dengan praktik terbaik pembuatan kode dalam pengembangan situs mobile, kami ingin meningkatkan standar kecepatan dan desain seluler, serta memudahkan pencarian bakat terbaik.
Cakupan ujian
Agar lulus ujian, Anda perlu menunjukkan keahlian di seluruh desain situs meobile, praktik terbaik UX mobile, optimalisasi kecepatan situs mobile, serta teknologi web yang canggih. Kami telah menyusun sebuah panduan belajar yang mencakup semua yang perlu Anda ketahui.
Apa keuntungannya?
Kami tahu bahwa banyak developer web telah berhasil membuat banyak hal menarik pada situs mobile - sertifikasi ini merupakan cara untuk mempromosikannya ke pengguna yang lebih luas. Memegang sertifikat berarti Anda telah diakui oleh Google sebagai ahli dalam optimalisasi situs mobile, sehingga menjadikan Anda mudah dihubungi dan menarik calon klien yang mencari ahli terbaik untuk layanan tersebut.

Sertifikasi ini akan menampilkan profil Mitra, membantu Anda lebih terlihat oleh perusahaan yang sedang melakukan pengembangan situs mobile mereka, serta dapat dibagikan ke seluruh media sosial.

Cara mendaftar

Pelajari panduan belajar kami untuk memulai. Kemudian, ikuti ujian, silakan klik tautan sertifikasi Mobile Sites dan masuk ke akun Google Partners Anda. Jika belum mendaftar, Anda bisa membuat profil Partners dengan mendaftar di sini.
Ujian ini terbuka untuk semua developer web di seluruh dunia yang tersedia dalam bahasa Inggris dan, setelah selesai, sertifikasi akan terus berlaku selama 12 bulan.

1 Google Analytics data, U.S., Q1 2016 from Find Out How You Stack Up to Industry Benchmarks for Mobile Page Speed